Tembok London


Puing-puing peninggalan Tembok London di Cooper's Row.
------------------------
Tembok London adalah tembok pertahanan yang dibangun oleh bangsa Romawi pada abad ke 43 masehi dalam masa Britania Romawi. Tembok ini dibangun mengelilingi kota London, Inggris seluas 300 hektar
menggunakan satu juta blok batu dengan tinggi mencapai 18 kaki (5,5 meter) dan ketebalan 3 meter.[1] Hingga abad pertengahan, tembok ini digunakan sebagai patokan dalam menetapkan batas-batas kota London. Tembok London tetap berdiri selama berabad-abad dan akhirnya runtuh pada abad ke-18. Saat ini, sepanjang lokasi bekas berdirinya tembok dibangun sebuah jalan raya yang bernama London Wall Street (Jalan Tembok London).[2]

Referensi
^ Channel4.com Timeline of Romans in Britain
^ http://www.a-zmaps.co.uk/?nid=383. Diarsipkan pada 30 Mei 2010.

Pranala luar
(Inggris) Map of present day street named 'London Wall'
(Inggris) Museum of London
(Inggris) PhotoEssay on London Walls with markers
(Inggris) London Wall Walk photos geocoded on Flickr
(Inggris) London Wall Walk Narrated Video Tour